Kamis, 08 Desember 2011

Manfaat dan Khasiat Madu

Khasiat dan manfaat madu sangat diperlukan untuk semua golongan umur. Mulai dari bayi dalam kandungan, anak-anak sampai usia lanjut. Dan diantaranya, beberapa manfaat madu adalah sebagai berikut:
Madu Lebah Asli Pada janin dalam kandungan ibu hamil, manfaat madu adalah untuk memperkuat dan untuk membantu pertumbuhan bagi janin. Dan sangat bagus untuk memperkuat janin yang lemah.
Manfaat madu bagi ibu hamil adalah untuk menjaga stamina dan kesehatan ibu selama masa kehamilan. Gizi tinggi yang terkandung dalam madu juga sangat diperlukan dalam memenuhi asupan gizi bagi pertumbuhan janin.
Untuk bayi yang baru lahir, manfaat madu adalah untuk membantu perkembangan otak dan menjaga kesehatan dan ketahanan tubuh bayi. Otak bayi akan terus tumbuh berkembang sampai usia 5 tahun. Dan sekarang ini, madu banyak digunakan sebagai bahan pelengkap dalam makanan tambahan untuk bayi, baik itu susu formula untuk bayi maupun bubur bayi.
Menginjak usia kanak-kanak, manfaat madu selain membantu menjaga ketahanan tubuh juga untuk meningkatkan nafsu makan anak-anak. Vitamin B yang lengkap pada madu, membuat anak-anak tumbuh dengan baik dan sehat. Juga tubuh akan semakin tahan terhadap serangan penyakit.
Pada usia remaja, dimana tubuh akan berkembang dengan pesat, manfaat madu semakin terasa. Mengkonsumsi madu akan melengkapi nilai asupan gizi yang sangat diperlukan dalam masa pertumbuhan badan di usia remaja.
Menginjak dewasa, dimana tubuh dan pikiran semakin terbebani oleh banyaknya aktifitas bekerja dan berfikir, khasiat madu juga sangat banyak manfaatnya. Pada kondisi fisik dan mental yang menurun karena banyaknya energi yang keluar, akan menyebabkan ketahanan dan stamina tubuh juga menurun. Dan mengkonsumsi madu secara rutin sebagai tambahan asupan gizi yang baik, akan sangat membantu memulihkan stamina tubuh. Tubuh akan tercukupi gizinya dan kesehatan akan terjaga dengan baik.
Manfaat madu bukan hanya dalam masa pertumbuhan saja, juga pada usia lanjut dimana kondisi fisik dan fungsi organ tubuh yang semakin melemah. Madu sebagai sumber energi dan gizi, akan sangat mudah dicerna dan diserap di dalam organ pencernaan pada usia lanjut yang semakin menurun fungsinya.
Itu beberapa manfaat madu atau khasiat madu yang bisa dirasakan oleh semua umur. Dan pada jaman modern, dimana pola hidup semakin tidak sehat dan tidak alami, tentunya akan semakin terasa manfaat madu ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar